Kapolres Bersama Forkopimda Hadiri Kegiatan Pembukaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 Kwarcab Kab. Pekalongan

    Kapolres Bersama Forkopimda Hadiri Kegiatan Pembukaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 Kwarcab Kab. Pekalongan

    Pekalongan –Pagi tadi, bertempat di komplek terminal bus Kajen telah dilaksanakan pembukaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 Kwarcab Kab. Pekalongan, Sabtu (19/03).

    Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, S.E., M.M., Dandim 0710 Pekalongan Letkol Czi Hamonangan Lumban Toruan, Kapolres Pekalongan AKBP DR. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., Asisten 2 Setda Kab. Pekalongan, Camat Kajen Agus Purwanto, S.STP., Danramil Kajen Kapt. Inf. Nurkhan, Kapolsek Kajen AKP Isnovim CH., S.H., M.H dan Kepala Dinas Lingkungan Pemkab Pekalongan.

    Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dan memberikan dukungan sehingga kegiatan ini dapat berjalan dalam masa pandemi ini. “Saya yakin kegiatan ini sudah sangat dirindukan oleh insan pramuka Kabupaten Pekalongan, ” tuturnya.

    Bupati berharap semoga adik - adik pramuka semua dapat menjadi insan yang berguna bagi bangsa dan negara melalui kepramukaan dan dapat memiliki keterampilan mandiri yang bermanfaat. “Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat bagi seluruh peserta dan menjadi ibadah bagi kita semua, ” ungkap Fadia.

    Dalam pembukaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 Kwarcab Kab. Pekalongan, juga dilaksanakan pemberian penghargaan kepada insan pramuka senior Kabupaten Pekalongan dengan pemberian medali dan piagam secara simbolis.

    Kegiatan dilanjutkan dengan lomba kepramukaan yang diikuti oleh perwakilan pramuka siaga masing - masing sekolah wilayah Kabupaten Pekalongan.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Polisi Ingatkan Kades Terpilih Saat Pelantikan...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Tangkap Pengedar Ganja Dirumahnya

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ops Zebra Candi 2024: Pelanggaran Anjlok, Polda Jateng Ingatkan Waspada Musim Hujan
    Siap Pensiun, Siap Bahagia: Polda Jateng Latih 750 Personel Jadi Wirausahawan
    Menuju Solo, Presiden RI ke-7 Jokowi Dikawal Delapan Pesawat Tempur TNI AU
    Optimis Dengan Doktrin TNI, Dandim 1805/Raja Ampat Berapi-Api Memotivasi Kepada Anggota Satgas
    Ingin Kenal Dekat Dengan TNI, Kodim 0716/Demak Kedatangan Anak PAUD dan TK Latansa Demak

    Ikuti Kami